Glukoneogenesis ? proses ini nih yang paling berperan saat kita berpuasa


GLUKONEOGENESIS
A.    Pengertian  Glukoneogenesis
Glukoneogenesis merupakan sebuah proses pembentukan glukosa atau glikogen  dari bahan yang berupa nonkarbohidrat seperti asam amino, asam laktat, gliserol dan propionat.

B.     Tujuan Glukoneogenesis
Ø  Menjamin terpenuhinya kebutuhan tubuh akan glukosa pada saat karbohidrat tidak tersedia dalam jumlah yang cukup dalam makanan yang masuk ke tubuh.
Ø  Mengatur kadar glukosa darah terutama saan berpuasa dan mengalami rasa lapar.
Jadi, apabila pasokan karbohidrat didalam tubuh tidak mencukupi untuk dirubah menjadi glukosa, maka sebagai gantinya proses glukonegenesis inilah yang akan dilakukan untuk menghasilkan glukosa.

C.     Prekursor Nonkabohidat Utama
1.      Laktat merupakan suatu zat ang dihasilkan melalui glikolisis anaeorb. Laktat ini akan di rubah menjadi piruvat oleh enzim laktat degidrogenase.
2.      Asam amino diperoleh dari pemecahan protein di otot skelet ketika seseorang sedang diet atau merasa kelaparan.
3.      Gliserol diperoleh dai hidrolisis sel lemak. Hasi hidrolisis sel lemak tersebut adalah asam lemak dan gliserol. Dimna gliserol ini akan masuk ke jalur glukoneogenseis melalui jalur hidroksiaseton fosfat.
4.      Propionat merupakan sebuah senyawa yang memiliki gugus karboksil biasa digunakan sebagai pengawet makanan.

D.    Lokasi Terjadinya Glukoneogenesis
Proses glukoneogenesis terutama terjadi di hati dan dalam jumlah kecil terjadi juga di ginjal. Dalam frekuensi yang lebih kecil lagi, glukoneogenesis dapat terjadi di otak, otot rangka, dan otot jantung. Namun glukoneogenesis yang berlangsung pada hati dan ginjal merupakan yang paling berpengaruh terhadap kadar glukosa darah terutama saat berpuasa dan kelapaan.
Glukoneogenesis bukan reaksi kebalikan dari glikolisis, karena terdapat 3 reaksi pada glikolisis yang bersifat irreversibel sehingga pada proses glukoneogenesis dibutuhkan enzim lain untuk reaksi kebalikannya. Reaksi yang dimaksud diantaranya:    Sementara itu, pada glukoneogenesis ketiga reaksi tersebut di katalis oleh :





F.      Jalur Pentosa Fosfat Oksidasi
Merupakan proses pengubahan glukosa menjadi gula pentosa dalam bentuk ribosa 5-fosfat. Gula pentosa merupakan bahan baku dalam pembentukan DNA,RNA,ATP dan koenzim A. Terjadi pada jaringan yang aktif membelah. Hasilnya sel-sel baru.contohnya:kulit,sumsum tulang, membran dalam usus.

G.    Kepentingan Biomedis Jalur Pentosa Oksidasi
Ø  Defisiensi enzim pada lintasan pentosa fosfat menyebabkan hemolisis sel darah merah yang mengakibatkan salah satu tipe anemia hemolitik
Ø  Pembentukan asam glukoronat dari glukosa melalui lintasan asam uronat berfungsi untuk eksresi metabolit dan zat-zat kimia asing sebagai glukuronida
Ø  Tidak adanya samasekali enzim pada lintasan menyebabkan vitamin C dibutuhkan dalam makanan manusia tetapi tidak sebagian besar mamalia
Ø  Apabila konsentrasi fruktosa tinggi menyebabkan pengurangan adenin nukleotida hati dan nekrosis hepatik

H.    Proses Jalur Pentosa

Comments